kubetno1.net

Barang-barang yang Sering Ditinggalkan Wisatawan di Bandara

Ilustrasi bagasi di bandara
Bagasi di bandara (KSChong/Getty Images)

Jakarta -

Menurut sebuah laporan baru, sekitar dua juta barang tertinggal di bandara tahun lalu. Apa saja benda-benda yang kerap tertinggal di bandara?

Mengutip Travel + Leisure, Kamis (25/4/2024), bepergian bisa menjadi kacau, terutama jika Anda melewati beberapa bandara tersibuk di dunia. Jadi, sangat dimengerti jika Anda melupakan sesuatu di bagian keamanan bandara.

Jika meninggalkan tas di bandara, ketahuilah bahwa Anda tidak sendirian. Faktanya, menurut Laporan 2023 Unclaimed Baggage Found oleh Unclaimed Baggage, sebuah toko yang menjual kembali bagasi yang hilang, ada sekitar dua juta barang yang tertinggal tahun lalu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dan, sebagian besar dari barang-barang itu bersifat pribadi.

Menurut laporan tersebut, barang No. 1 yang ditemukan dalam bagasi yang tertinggal adalah celana dalam. Dan, hal yang umum bagi orang-orang adalah membawa pakaian dalam secara berlebihan.

ADVERTISEMENT

Barang itu diikuti oleh sepatu, tablet dan e-reader, kaos, dan buku, melengkapi lima besar. Blus, celana jins biru, headphone, gaun, dan ponsel berada di peringkat 10 besar.

Dan meskipun ini semua adalah barang-barang yang cukup umum, laporan tersebut mengungkapkan bahwa orang-orang juga meninggalkan beberapa hal yang cukup liar.

Hal itu termasuk barang-barang termahal yang ditinggalkan seperti cincin emas dan berlian 14 karat yang ditaksir seharga USD 37.050, Birkin 25 Bag Rose Azalee Swift Tote yang ditaksir seharga USD 23.500, sepasang sepatu Louis Vuitton Nike Air Force 1 Mids seharga USD 12.000, dan gaun Givenchy berbahan sutra seharga USD 9.990.

Untuk benda-benda paling menarik yang tertinggal, yakni ular hidup di urutan pertama, diikuti oleh kotak voodoo dengan nama orang yang membuka tas di bagian bawahnya, bukan hanya satu tapi dua tas Hermes Birkin, synthesizer Keytar dengan 49 tuts, dan tiang lompat jauh wanita setinggi 13,3 meter.

"Meskipun seseorang akan selalu memegang erat Stanley mereka, namun benda itu masih berada di urutan keempat dalam daftar botol air minum yang paling banyak ditinggalkan tahun ini," temuan tersebut mengungkapkan.

"Yeti memimpin di posisi pertama diikuti oleh Hydro Flask." Temuan ini juga mencatat bahwa Nintendo Switch adalah perangkat game No. 1 yang tidak diklaim tahun ini.

Dan apa merek sepatu yang paling umum tertinggal? Itu jatuh pada Nike.



Simak Video "Jokowi Kenang Gempa Palu saat Resmikan 4 Bandara di Sulawesi"
[Gambas:Video 20detik]
(msl/fem)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat