kubetno1.net

Melawat ke AS: Menparekraf Fokus Perjuangkan Poltekpar

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno, di Weekly Press Briefing with Sandiaga Uno, Senin (18/3/2024).
Menparekraf Sandiaga Uno (Foto: Weka Kanaka/)

Jakarta -

Menparekraf Sandiaga Uno melakukan kunjungan singkat ke Amerika Serikat. Dalam kesempatan ini, ia fokus pada pengembangan Politeknik Pariwisata Indonesia (Poltekpar).

Satu hal yang ia tekankan pada kunjungan ini adalah penekanan penggunaan kecerdasan buatan atau AI. Ia ingin implementasinya juga mendukung pariwisata yang ada di Indonesia.

"Kunjungan singkat ke AS yang secara total hanya tiga hari. Saya berkesempatan berkunjung ke Northeastern University. Salah satu sekolah yang terkenal karena memiliki program yang menggabungkan antara pengalaman magang dan teori terkini dalam berbagai bidang ilmu," kata Sandiaga dalam temu wartawan mingguan, Senin (22/4/2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami melihat penjajakan kerjasama bisa kita akselerasikan, khususnya berkaitan dengan AI, kecerdasan buatan. Mulai dari ilmu pengetahuannya sampai dengan pengembangan pariwisata berkelanjutan," imbuh dia.

Ruang lingkup kerjasamanya selain studi banding yakni inisiatif riset gabungan, peningkatan kurikulum, hingga kemitraan industri, dan penyediaan kelas.

ADVERTISEMENT

"Kita harapkan di musim panas 2024 ini bisa kita tawarkan di Poltekpar Bali dan di Boston. Antara Bali-Boston kita tingkatkan kemampuan kapabilitas AI kita, dan venue di Balinya ada di Poltekpar yang kampusnya sangat indah di Kec Kuta Selatan. 2 minggu juga akan berlangsung di kota tertua di AS, yaitu Boston," urai dia.

"Ini kita harapkan akan berdampak pada bidang pendidikan dan pelatihan pariwisata di Indonesia. Apa lagi kita harus membiasakan dengan AI sebagai salah unstoppable tren dalam tata kelola ekonomi digital," kata Sandiaga.

Oleh karena itu, kata Sandiaga, kolaborasi Poltekpar Bali dan Northeastern University ini mungkin akan diperluas dengan para stakeholder lain.

"Kurikulum pascasarjana berbasis proyek. Pengembangan kewirausahaan mahasiswa melalui seminar dan networking, juga fasilitas kunjungan belajar mahasiswa Northeastern University ke Bali," ujar dia.

Agenda kedua

Agenda kedua Sandiaga ke AS yakni mendapat kehormatan menjadi pembicara utama dalam high level meeting UN General Assembly Sustainability Week. Ia menyebut bahwa pada 2016, Indonesia cukup diperhitungkan.

"Setelah pandemi 2024 ini, UN melihat bahwa Indonesia bisa mengatasi Covid-19 dengan pengembangan pariwisata yang mengedepankan kualitas dan keberlanjutan. Dan isu perubahan iklim, isu kesejahteraan dan isu pengurangan emisi karbon," ujar dia.

"Program desa wisata sangat mendapatkan perhatian karena pemberdayaan masyarakat dan penggunaan kearifan adat istiadat setempat," terang dia.



Simak Video "RI Bersiap Hadirkan Konser Berskala Internasional 6 Bulan ke Depan"
[Gambas:Video 20detik]
(msl/wsw)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat