kubetno1.net

Surga Tersembunyi di Sentul, Sudah Pernah ke Sini?

Jakarta -

Berlokasi tidak jauh dari keramaian ibu kota, Bogor menawarkan sebuah surga tersembunyi bagi mereka yang ingin menikmati ketenangan dan keindahan alam yang disertai oleh udara yang segar.

Kota yang terkenal dengan sebutan kota hujan ini, menampung berbagai destinasi wisata alam dan pusat kuliner yang menyajikan berbagai hiburan tanpa batas. Salah satu destinasi yang menonjol adalah The Upper Clift.

Lokasinya di Desa Bojongkoneng, Sentul. Tempat ini mengajak para pengunjung untuk melupakan kepenatan dengan menyelami keindahan alam yang terbuka dengan panorama Gunung Pancar yang menawan serta suara gemericik Curug Bidadari yang menenangkan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Destinasi ini merupakan suatu destinasi wisata di mana pengunjung akan mengenang dan mengingat momen kebahagiaan mereka. Desain arsitektur modern yang diperkaya dengan nuansa hijau dari tanaman, menciptakan sinergi antara karya manusia dan alam yang indah.

Ini merupakan perpaduan antara desain industrial dan natural yang membuat pengunjung mengambil napas dalam, bersantai, dan menikmati waktu bersama dalam suasana yang nyaman.

ADVERTISEMENT

Tempat ini terdiri dari tiga bagian, Gedung utama dialokasikan untuk hotel dan juga kafe, gedung kedua diperuntukkan untuk villa dan gym, dan gedung ketiga sebagai restoran bernama Jacaranda Cafe & Resto.

Nama tersebut, pohon jacaranda, yang dikenal memiliki buah dengan aroma yang manis. Uniknya pohon ini memiliki kemiripan dengan pohon sakura yang ada di Jepang meskipun memiliki warna yang berbeda di kelopak daunnya.

Jacaranda Cafe & Resto menyuguhkan menu yang menggabungkan cita rasa lokal dan internasional, memberikan pengalaman bersantap yang tak terlupakan. Dari Nasi Timbel Ulam Bakar dan Ayam Taliwang hingga Pasta dan Cheese Burger, disajikan untuk memenuhi berbagai selera.

Semua ini dapat dinikmati sambil mengagumi pemandangan alam yang memukau. Di mana matahari terbit dan terbenam memberikan pemandangan alam yang spektakuler, langsung dari meja.

Usai menikmati santapan, pengunjung dapat berkunjung ke pekarangan restoran untuk berfoto di Bromelia deck, sebuah skybridge dengan desain segitiga unik yang dibatasi kaca, menawarkan later perbukitan dan pegunungan bagi pengunjung yang hobi berfoto.

Setiap pengunjung akan terpesona, tidak hanya oleh pemandangan yang luar biasa, tetapi juga karena mereka menjadi bagian dari panorama tersebut saat mengabadikan momen lewat lensa kamera.

Selain resto, tempat ini juga menawarkan akomodasi dengan pengalaman yang mengagumkan. Ada berbagai pilihan kamar yang menawarkan keunikannya masing-masing seperti Pakis Suite yang menyediakan akomodasi hotel nyaman yang dibalut pemandangan pegunungan dan Pinus Villa yang menawarkan akomodasi villa dengan posisi teras yang menghadap Gunung Putri.

Ditambah lagi dengan fasilitas pendukung seperti musala, kolam renang dan fitness center, serta tarif yang terjangkau mulai dari Rp 1 juta per malam, resor ini menjadi destinasi idaman bagi mereka yang mencari pengalaman staycation dengan segala kenyamanan.

Dari kegiatan menginap, bersantap, hingga mengabadikan momen, destinasi ini menyediakan pengalaman komprehensif yang membuat kunjungan Anda berkesan.

(msl/msl)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat