kubetno1.net

5 Makanan Khas Purwokerto dan Tempat Menjualnya, Cocok Buat Oleh-oleh!

Bagi masyarakat Banyumas, tempe mendoan bukan sekadar makanan. Tempe mendoan punya peran penting dalam ekonomi dan budaya kabupaten di Jawa Tengah itu. Kudapan tempe berbalut tepung yang digoreng setengah matang itu dapat dengan mudah kita jumpai di ibu kota, namun tempe mendoan dengan cita rasa asli hanya dapat ditemukan di Kabupaten Banyumas. Dalam Ekspedisi 3.000 Kilometer bersama Wuling, tim  berburu tempe mendoan langsung di Purwokerto, ibu kota Banyumas.
Foto: Ilustrasi mendoan (Rifkianto Nugroho/)

Purwokerto -

Purwokerto merupakan sebuah kecamatan di Kabupaten Banyumas. Walau bukan kabupaten sendiri, Purwokerto menjadi tempat menarik tujuan wisata. Selain tujuan wisata, tempat ini juga punya kuliner kaya yang kerap enak untuk wisata kuliner atau jadi oleh-oleh.

Berikut merangkum kuliner autentik Purwokerto yang bisa jadi ide wisata kuliner maupun oleh-oleh.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. Sroto Sokaraja H.Loso

sroto sokaraja untuk sarapansroto sokaraja untuk sarapan Foto: Instagram

Sokaraja merupakan salah satu daerah di Purwokerto yang memiliki beberapa makanan khas yang unik, salah satunya sroto sokaraja. Mungkin kita lebih akrab dengan soto dibanding sroto, tetapi yang membedakan sroto terletak pada sambal yang digunakan menggunakan sambal kacang.

Berkunjung ke Purwokerto kamu dapat mampir sejenak ke Soto H. Loso yang sudah terkenal dan legendaris di Purwokerto. Lokasinya berada di Jl. RA Wiryaatmaja No.15, Pesayangan, Kedungwuluh, Purwokerto Barat, Kab. Banyumas.

ADVERTISEMENT


2. Getuk Goreng Sokaraja

Getuk goreng khas SokarajaGetuk goreng khas Sokaraja Foto: dok. Pemprov Jateng

Mungkin banyak dari kamu telah mengenal dengan hidangan getuk. Tetapi di Purwokerto memiliki getuk goreng yang unik dan berbeda dari pada umumnya. Adalah Getuk goreng, yang merupakan salah satu makanan khas dari Kecamatan Sokaraja.

Getuk goreng ini memiliki tekstur gurih juga lembut. Berbeda dengan getuk umumnya yang berwarna terang, getuk goreng memiliki warna kecoklatan.

Getuk goreng ini biasa dijadikan oleh-oleh bagi wisatawan yang berkunjung ke Purwokerto. Terdapat banyak toko yang menjual getuk goreng, tetapi terdapat satu yang telah terkenal. Yakni Getuk Goreng Asli Haji Tohirin yang terletak di Jl. Jend. Sudirman No.151, Dusun II, Sokaraja Tengah, Kec. Sokaraja, Kab. Banyumas.


3. Kraca

Kraca, masakan keong khas Banyumas yang tersedia saat puasa (Arbi Anugrah/)Kraca, masakan keong khas Banyumas yang tersedia saat puasa (Arbi Anugrah/) Foto: Kraca, masakan keong khas Banyumas yang tersedia saat puasa (Arbi Anugrah/)

Kraca adalah hidangan khas Purwokerto yang dibuat dari olahan keong sawah yang diberi kuah. Hidangan ini kerap disajikan menjelang bulan Ramadhan.

Memakan kraca ini adalah dengan menyedot keong yang sudah dibuang penutupnya atau bisa dicungkil menggunakan lidi ataupun garpu.

Untuk menjajal kuliner ini, kamu dapat berkunjung ke daerah Jalan Kauman Lama, Kecamatan Purwokerto Timur, karena di sana dikenal sebagai pusat penjualan kraca.


4. Buntil

Resep Buntil Daun SingkongBuntil Foto: iStock

Kuliner khas Purwokerto yang perlu kamu coba salah satunya adalah buntil. Buntil ini merupakan makanan yang berupa parutan kelapa, ikan teri, dan bumbu. Kemudian isian tersebut dibungkus dan diikat dengan dan papaya, singkong, atau talas.

Gulungan ini kemudian direbus dalam kuah santan yang gurih. Hidangan ini mirip sekilas seperti bothok, namun pembungkus di buntil dapat dimakan.

Kamu dapat menemui banyak pedagang yang menjual buntil di Purwokerto, tetapi kamu juga dapat berkunjung ke Pasar Manis, di sana terdapat penjual buntil yang telah berjualan sejak 1993.


5. Mendoan

Wouw! Dijamin Kenyang Ngemil Tempe Mendoan Ukuran Jumbo IniMendoan. Foto: /Rifkianto Nugroho

Kuliner satu ini adalah jawaranya kuliner Purwokerto, sehingga berkunjung ke Purwokerto pasti akan kurang jika tidak mencicipi tempe mendoan yang khas.

Berbeda dengan tempe pada umumnya, mendoan memiliki tekstur lembut dan bulir kedelai di dalamnya lebih terasa utuh. Selain itu mendoan digoreng umumnya setengah matang, sehingga tidak terlalu kering teksturnya.

Menikmati mendoan paling nikmat ketika kondisi masih hangat, sambil dicocol sambal kecap yang biasa jadi pendamping.

Mendoan dapat kamu temui di berbagai sisi ketika berkunjung ke Purwokerto. Tetapi terdapat tempat penjual Mendoan yang telah legendaris di Purwokerto, yakni Mendoan Eco 21 yang berada di Jl. Jenderal Sutoyo Sawangan Purwokerto.

Berkunjung ke sini traveler akan disuguhi deretan tungku yang ditumpangi wajan penggorengan. Traveler pun dapat membeli mendoan untuk dijadikan oleh-oleh di sini.

Selain itu traveler juga dapat datang ke penjaja mendoan jumbo yang sedang viral seperti yang berada di sentra kuliner dan oleh-oleh Sawangan, Purwokerto.



Simak Video "Rupa Kawasan Kota Lama Banyumas Seusai Direvitalisasi"
[Gambas:Video 20detik]
(wkn/wkn)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat