kubetno1.net

Sukolilo Masih Trending, Pemilik Rental Imbau Jangan Pinjami Mobil ke Orang Pati

Tugu Bandeng Pati
Ilustrasi Kabupetan Pati (Dok. Kabupaten Pati)

Jakarta -

Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah masih merajai trending topic di X. Traveler masih memantau perkembangan kasus rental mobil berujung maut ini.

Kasus sadis di Jawa Tengah ini tak hanya menjadi bahan pembicaraan di satu media sosial saja. Jika traveler memantau topik yang sama, kemungkinan akan melihat FYP yang masih berkaitan.

Pantauan tim , Selasa (11/6/2024), ada beberapa imbauan para pemilik rental untuk tidak meminjamkan kendaraannya pada traveler yang ber-KTP Pati. Tak hanya dari satu tempat, para pemilik rental mobil ini berasal dari beberapa kota tujuan, yakni dari Surabaya hingga Yogyakarta.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

@ptranggaringgotransindo WARNING 🙏 #ranggaringgotransindo #sewamobilsurabaya #padahariini #sewamobil #Madura ♬ suara asli - SADVIBES🥀 - Sadvibes🥀

Kabar terbaru kasus Sukolilo

Kasus penganiayaan rombongan rental asal Jakarta yang dikira maling mobil di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, berbuntut panjang. Tiga tersangka telah ditetapkan dan pelaku lain diminta menyerahkan diri.

ADVERTISEMENT

Polisi masih menyelidiki asal-usul mobil rental itu. Saat konferensi pers di Mapolresta Pati, Senin (10/6), Kasat Reskrim Polresta Pati Kompol M Alfan Armin mengatakan pihaknya masih mendalami awal mula mobil Honda Mobilio itu berada di rumah salah satu tersangka, AG, warga Desa Sumbersoko.

"Untuk AG warga Sumbersoko, memang saat kejadian mobil Mobilio ada di rumah tersangka. Untuk mobil itu masih kita lakukan pendalaman," kata Alfan, Senin (10/6).

"Legalitas mobil sudah mintai keterangan, pengakuan tersangka sudah melakukan komunikasi dengan BH (korban penganiayaan yang tewas) dan keluarga," dia menambahkan.

Alfan menambahkan, status mobil itu masih dalam kredit. Saat ditanya sudah berapa lama mobil itu belum dikembalikan, hal itu masih dalam penyidikan.

"Status mobil masih dalam kredit, (berapa lama belum dikembalikan) masih kita dalami," ucapnya, kemarin.

Jumlah tersangka bisa bertambah

Polisi telah menetapkan tiga tersangka dalam kasus penganiayaan yang terjadi di Sumbersoko pada Kamis (6/6) pekan lalu. Mereka berinisial EN (51), BC (37), dan AG (35).

AG (34) diketahui sebagai pembawa mobil sewaan yang hendak diambil korban bersama tiga temannya. Tersangka AG juga turut menganiaya keempat korban.

Akibatnya, korban BH meninggal dunia. Adapun tiga temannya mengalami luka-luka.

"Saksi telah diperiksa sebanyak 19 orang, dan ada tiga tersangka di sini," kata Kasi Humas Polda Jateng, Kombes Stefanus Satake Bayu Setyanto saat konferensi pers di Mapolres Pati, Senin (10/6).

"Masih ada peluang menambah tersangka, ini masih kita dalami dan lidik kasusnya, misalnya masyarakat sekitar melihat bisa melaporkan itu kejadian kepada kepolisian," sambung Satake Bayu, kemarin.

Berawal dari teriakan maling

Kejadian penganiayaan bermula saat bos rental BH dan tiga temannya mengambil mobil yang hilang dan terlacak di daerah Pati. Rombongan ini datang ke Pati menggunakan mobil.

"BH mengajak tiga korban lainnya mengambil mobil di daerah Pati dengan mengendarai mobil Sigra. Pada Kamis (6/6) sekira pukul 13.00 WIB korban tiba di wilayah Sukolilo menuju ke GPS mobil," jelas Kasi Humas Polda Jateng, Kombes Stefanus Satake Bayu Setyanto.

Singkat cerita, BH menemukan mobilnya terparkir di rumah milik tersangka AG. Kemudian BH langsung membuka dan mengambil mobil tersebut.

"Korban menemukan mobil terparkir di halaman rumah saudara AG, kemudian korban langsung membuka mobil dan mengambilnya dengan kunci cadangan. Korban BH mengendarai Mobilio itu dengan tiga korban lainnya mengendarai mobil Sigra," kata Bayu.

Curiga dengan aksi rombongan dari Jakarta tersebut, warga sontak berteriak maling. Warga lain langsung mengejar mereka.

"Kemudian para korban pergi dan terpisah, namun warga mengejar karena ada warga yang teriakan maling-maling dari warga. Para korban setelah mengendarai kemudian terdengar teriakan maling-maling oleh warga," terang Bayu.

Keempat korban babak belur dianiaya massa. Polisi menerima laporan adanya kejadian tersebut dan mendatangi lokasi untuk mengevakuasi para korban. Nahas, korban BH meninggal.

Lihat juga Video 'Tampang 3 Tersangka Pengeroyokan Bos Rental Mobil di Pati':

[Gambas:Video 20detik]

(msl/fem)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat