kubetno1.net

Jangan Sampai Nyasar, Republik Ceko Sudah Ganti Nama!

Praha
Kota Praha (shutterstock)

Jakarta -

Cek nih, Republik Ceko ganti nama. Traveler harus tahu biar enggak salah alamat saat akan liburan ke sana.

Dikutip dari Timeout, Selasa (16/5/2023) Republik Ceko sudah berganti nama menjadi Czechia. Alasannya, biar lebih mudah dilafalkan dan diingat. Buat orang Indonesia sih, lebih mudah mengingat nama sebelumnya ya.

Nama Czechia sebenarnya resmi sebagai nama negara sejak tahun 2016. Nama ini digunakan untuk karya sastra, surat kabar, dan orang-orang penting yang mewakili negara, seperti atlet dan utusannya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara itu, untuk urusan yang bersifat kenegaraan seperti dokumen pemerintah, korespondensi resmi, dan bisnis kedutaan masih menggunakan nama Republik Ceko.

Republik Ceko juga berusaha untuk menghapus bayang-bayang Cekoslavia setelah berhasil memerdekakan diri pada tahun 1992. Langkah itu mirip dengan yang dilakukan oleh Prancis.

ADVERTISEMENT

Mundur ke waktu lalu, Czechia dulunya bernama Bohemian. Nama ini berasal dari suku Celtic di Boii, yang mendiami daerah tersebut sejak abad ke-4. Dalam bahasa Latin, daerah itu disebut Boiohaemum, yang artinya Rumah Suku Boii.

Negara yang beribu kota Praha itu dikelilingi oleh daratan atau biasa disebut landlocked. Meski tak memiliki laut, tetapi Czechia tak mau kalah dengan menonjolkan keindahan sejarah kota abad pertengahan. Mulai dari Olomouc, Plzen, Telc, Karlovy, Kutna Hora, Cesky Krumlov dan tentu saja Praha.

Negara itu bukan yang pertama dalam mengganti nama. Sejumlah negara di Eropa dan Asia lebih dulu melakukannya. Di antaranya, Thailand yang dulunya Siam, Myanmar yang sebelumnya Burma dan Iran yang nama lamanya adalah Persia.



Simak Video "Republik Ceko Umumkan Hari Berkabung Buntut Penembakan Massal di Praha"
[Gambas:Video 20detik]
(bnl/fem)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat