kubetno1.net

Mahkota Sakral Milik Kepala Suku Dibungkus Plastik Sampah, Maskapai Dikecam!

Topi sakral dibungkus plastik sampah
Hiasan kepala sakral dibungkus plastik sampah (Cindy Woodhouse Nepinak/Facebook)

Jakarta -

Air Canada dikecam gegara dinilai melecehkan kepala adat. Maskapai itu dituding memperlakukan mahkota sakral milik kepala suku dengan tidak pantas.

Diberitakan New York Post, Jumat (3/5/2024) peristiwa itu diungkapkan oleh Cindy Woodhouse Nepinak, ketua nasional majelis First Nations, itu melalui akun Facebooknya. Dia bersikukuh bahwa mahkota itu merupakan benda sakral dalam sukunya.

Cindy sedang dalam penerbangan domestik pada Rabu (1/4). Dia mengatakan mahkota itu diambil oleh staf Air Canada.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Air Canada memerlukan protokol kerja saat menghadapi First Peoples sehingga tidak ada pelecehan terhadap benda-benda sakral kami," dia menuliskan curhatan itu di Facebook.

Dalam postingannya tersebut, dia juga membagikan gambar awak kabin yang mengambil hiasan kepala dan memindahkannya ke bawah pesawat.

ADVERTISEMENT

"Hiasan kepala kami tidak seharusnya dalam kantong sampah maskapai penerbangan. Terima kasih kepada warga Kanada yang baik hati di pesawat yang mendukung saya dan mencoba membantu," dia menambahkan.

Unggahan Cindy pun ramai dikomentari dan dibagikan. Beberapa politisi Kanada ikut mengkritik maskapai penerbangan terbesar di negara itu, termasuk mantan menteri kehakiman Kanada David Lametti.

Banyak orang-orang yang mengecam cara maskapai yang terkesan tidak sopan. Netizen pun menuntut permintaan maaf dari maskapai.

Dalam The Guardian, Air Canada mengatakan bahwa mereka telah menghubungi Cindy untuk meminta maaf. Maskapai juga paham, bahwa pentingnya mengakomodasi pelanggan dengan barang-barang dan simbol-simbol yang memiliki makna budaya sakral.

Woodhouse Nepinak, yang sebelumnya menjabat sebagai ketua regional Majelis Manitoba, menerima mahkota itu dalam sebuah upacara pada bulan Januari.



Momen Boeing 777 Tiba-tiba Semburkan Api Seusai Lepas Landas

Momen Boeing 777 Tiba-tiba Semburkan Api Seusai Lepas Landas


(sym/fem)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat