kubetno1.net

Main Air di Bogor Aquagame, Ini Info Tiket dan Jam Buka

Bogor Aquagame.
Bogor Aquagame. Foto: Situs Bogor Aquagame.

Daftar Isi
  • Bogor Aquagame: Harga Tiket, Jam Buka, dan Rute Menuju Lokasi
  • 1. Harga Tiket Masuk Bogor Aquagame 2. Jam Operasional Bogor Aquagame 3. Rute Menuju Lokasi Wisata
  • Fasilitas dan Aktivitas Menguji Adrenalin di Bogor Aquagame
  • 1. Arena Watersport 2. Alat Pengaman dan Pelampung untuk Anak-Anak 3. Lifeguard di Setiap Sudut 4. Kids Circuit
Jakarta -

Bogor Aquagame adalah destinasi wisata yang menghadirkan wahana air di atas danau. Berbagai wahana di destinasi yang berdiri tahun 2023 ini, tadinya hanya bisa dinikmati di laut.

Pengunjung tak perlu risau saat keluarnya menikmati aneka permainan di Bogor Aquagame. Karena, terdapat lifeguard yang selalu menjaga dan mengingatkan wisatawan.

Bogor Aquagame: Harga Tiket, Jam Buka, dan Rute Menuju Lokasi

Dikutip dari laman resminya, pemesanan tiket Bogor Aquagame dapat dilakukan secara online maupun onsite. Tiket yang dipesan secara online akan dikirimkan via email setelah pembayaran lunas. Adapun harga yang ditawarkan yaitu sebagai berikut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. Harga Tiket Masuk Bogor Aquagame

  • Tiket Weekdays: Rp 120.000/ orang
  • Tiket Weekend: Rp 155.000/ orang
  • Tiket Anak-Anak (di bawah 85 cm): Gratis.

Bogor Aquagame biasanya juga memberi promo bersyarat pada periode tertentu. Misalnya diskon tiket masuk untuk pelajar, mahasiswa, pengguna BPJS Kesehatan, dan KTP dengan domisili Jabodetabek.

Tentunya, program promo dilakukan sesuai kebijakan pengelola. Jika ada promo, pengunjung dapat memperoleh harga tiket lebih murah atau hadiah menarik lainnya.

ADVERTISEMENT

2. Jam Operasional Bogor Aquagame

  • Jam Buka: 09.00-17.00 WIB (setiap hari)

3. Rute Menuju Lokasi Wisata

  • Lokasi: Perumahan Jl. Danau Bogor Raya, Kec. Bogor Timur, Kota Bogor

Bagi masyarakat Jakarta, berkunjung ke Bogor bisa dilakukan dengan melewati tol luar kota atau Jagorawi menuju Bogor. Perjalanan dilanjutkan hingga Jalan Pajajaran sampai bertemu Tugu Kujang Bogor. Selanjutnya, masih ada jarak tempuh 3 km hingga tiba di Bogor Aquagame.

Beberapa objek wisata lain yang dekat dan sejalur dengan Bogor Aquagame adalah:

  • Bogor Botanical Garden (5 km)
  • Alun Alun Kota Bogor (7,8 km)
  • Kuntum Farmfield dan Nurseries (9,3 km)
  • Tirtania Waterpark (9,3 km)
  • Rivera Outbound & Edutainment Bogor (10,2 km).

Fasilitas dan Aktivitas Menguji Adrenalin di Bogor Aquagame

Wisata air yang diresmikan akhir tahun 2023 ini berdiri di atas lahan seluas 7,5 hektar dengan kolam seluas 1,5 hektar. Terdapat berbagai fasilitas dan wahana olahraga air mengasyikkan yang tidak dapat ditemukan di tempat lain, yaitu.

1. Arena Watersport

Arena watersport menjadi daya tarik utama Bogor Aquagame yang menyediakan balon besar di tengah danau. Balon tersebut membentuk kata "BOGOR" jika dilihat dari atas dan memiliki wahana yang berbeda. Macam-macam wahana yang tersedia adalah.

  • Seluncuran High Roller
  • Panjatan Spring Board
  • Monkey Bar
  • Springboard
  • Cliff
  • Balance Team
  • Action Tower XXL
  • Kayaking.

Dengan adanya wahana tersebut, wisatawan dapat berseluncur, melompat, merangkak, bergelantungan, dan tentunya berenang di danau tersebut. Olahraga ini dapat meningkatkan kemampuan olah napas dan otot gerak tangan maupun kaki.

2. Alat Pengaman dan Pelampung untuk Anak-Anak

Meskipun Bogor Aquagame telah memberikan batasan usia pada kolam anak, terdapat pengamanan ketat berupa persewaan pelampung bagi anak. Tidak perlu takut apabila belum terlalu lihai berenang, sebab mereka juga menyediakan pelampung untuk kalangan dewasa.

3. Lifeguard di Setiap Sudut

Selain menggunakan wahana berstandar internasional dari Jerman, Bogor Aquagame juga menempatkan sejumlah lifeguard bersertifikat untuk menjaga setiap sisi kolam. Lifeguard akan mengarahkan wisatawan untuk melakukan pemanasan agar tidak mengalami kram otot selama bermain.

4. Kids Circuit

Sebagai wahana air keluarga, Bogor Aquagame juga menyediakan kolam untuk anak-anak yang lebih dangkal dan permainan yang sesuai dengan usianya. Para lifeguard akan membantu mengawasi dan menawarkan alat pengaman seperti life jacket dan pelampung untuk anak-anak.

Selain itu, terdapat beberapa fasilitas umum pendukung lainnya seperti:

  • Toilet
  • Loker barang
  • Ruang bilas
  • Area parkir
  • Kursi dan meja di sekeliling kolam
  • Kafe dan restoran
  • Gazebo
  • Panggung
  • Lounge untuk bersantai dan makan
  • Nursery room.

Pastikan selalu membawa persiapan obat dan sunblock untuk melindungi kulit selama liburan di Bogor Aquagame. Tentunya lupa update harga tiket masuk, rute, dan ketersediaan layanan.



3 Barang yang Wajib Luna Maya Bawa saat Traveling

3 Barang yang Wajib Luna Maya Bawa saat Traveling


(row/row)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat